FAEDAH AS-SUNNAH MANADO 🇮🇩
2.79K subscribers
3.16K photos
107 videos
65 files
6.72K links
Wasilah Dakwah Salafiyyah Manado.
Chanel Resmi Ahlus Sunnah Wal Jama'ah Manado, Di bawah Bimbingan Al-Ustadz Adnan bin Abdul Majid حفظه الله تعالى

Live streaming Kajian:

RADIO SYARIAH.

http://radioislam.id/RadioIslamAsSunnahManado
Download Telegram
💦🔊📌 MENCIUM DAN MENANGISI JENAZAH SEORANG MUSLIM



📝 Ummul Mukminin Aisyah radhiallahu 'anha berkata,

أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَبَّلَ عُثْمَانَ بْنَ مَظْعُونٍ وَهُوَ مَيِّتٌ وَهُوَ يَبْكِي
أَوْ قَالَ: «عَيْنَاهُ تَذْرِفَانِ»

"Bahwasanya Nabi shallallahu 'alaihi wasallam mencium jenazah Utsman bin Mazh'un sambil beliau menangis atau menitikkan air mata." (HR. Tirmidzi no.989)

▪️ Dalam riwayat Ibnu Majah disebutkan,

فَكَأَنِّي أَنْظُرُ إِلَى دُمُوعِهِ تَسِيلُ عَلَى خَدَّيْهِ

"Seakan-akan aku melihat air mata beliau mengalir di kedua pipinya."

Keterangan:
📌 Utsman bin Mazh'un adalah saudara susuan Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, beliau sahabat muhajirin yang ikut dua kali hijrah (ke negeri Habasyah dan Madinah), dan ikut dalam pertempuran badr. Beliau merupakan sahabat muhajirin pertama yang meninggal di kota Madinah.

Faedah:
▫️ Bolehnya mencium dan menangisi seorang muslim yang telah meninggal.


🌎 Tuhfatul Ahwadzi bi Syarhi Jami' at-Tirmidzi 4/55

#Fawaidumum #ibadah #sakit #menjenguk #akhlaq
〰️〰️〰️〰️
@warisansalaf
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
🍃🌹 KARENA HATINYA YANG SEHAT



📝 Sufyan bin Dinar rahimahullah bercerita,

‏قلت لأبي بشير وكان من أصحاب علي

💢 Dalam satu kesempatan, Aku bertanya kepada salah satu sahabat Ali bernama Abu Basyir.

أخبرني عن أعمال من كان قبلنا؟

"Gambarkan kepadaku bagaimana amalan orang-orang yang hidup sebelum kami."

Beliau pun berkata:

كانوا يعملون يسيرا، ويؤجرون كثيرا

🌾 "Dahulu mereka beramal sedikit, namun pahala yang diraih begitu besar."

ولم ذاك؟

"Kok bisa seperti itu?" Tanyaku heran.

Beliau menjawab:

لسلامة صدورهم

🍃 "Sebab, hati mereka sehat."


🌎 Sumber: az-Zuhd Lihannad, 2/600

📝 Diterjemahkan oleh al-Ustadz Abdul Wahid at-Tamimi

#Fawaidumum #tazkiyatun_nufus #ibadah
〰️〰️〰️〰️

@warisansalaf
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
SIBUKKAN DIRI DENGAN IBADAH KETIKA PUASA

💬 Syaikh Muhammad bin Shalih Al Utsaimin rahimahullah mengatakan,

‏ينبغي للصائم أن يشتغل بالصلاة والذكر والدعاء وقراءة القرآن الكريم حتى يجمع في صيامه عبادات شتى والإنسان إذا عود نفسه ومرنها على أعمال العبادة في حال الصيام سهل عليه ذلك.

"Sepantasnya orang yang berpuasa menyibukkan diri dengan salat, dzikir, doa dan membaca al-Qur'anul Karim sampai dia menggabungkan beberapa
ibadah yang berbeda dalam puasanya.

Apabila seseorang telah membiasakan diri dan melatihnya dengan berbagai amalan
ibadah dalam keadaan berpuasa, maka dia akan terasa mudah untuk melakukannya."

📖 Fataawa fiiz Zakaati Wasiyaam 556

#ramadan #sibuk #ibadah #doa

•••┈••••○❁🌻❁○••••┈•••
@KajianIslamTemanggung

https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
UNTUK APA ENGKAU DICIPTAKAN ??



Asy-Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz rahimahullah berkata,

▪️ Engkau bukan diciptakan untuk makan dan minum...

▪️ Engkau bukan diciptakan untuk membangun istana, menanam pohon, menggali sungai, menikah, dan yang selain itu... Bukan ...

✔️ Engkau diciptakan agar engkau beribadah kepada Rabbmu,

✔️ Engkau diciptakan agar engkau istiqomah di atas ketaatan kepada Allah dan mengikuti Rasul-Nya shallallahu 'alaihi was sallam.

▪️Semua yang ada di bumi diciptakan untukmu agar dapat membantumu melakukan ketaatan kepada Allah dan meninggalkan kemaksiatan kepada-Nya.. Bukan diciptakan untuk melampiaskan syahwatmu.


(Majmu' al-Fatawa 7/95).

#Fawaidumum #ibadah #dunia #syahwat


@warisansalaf
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
BAGAI KUDA PACU SAAT DEKAT GARIS FINISH.


▪️ Kisah shahabat Abu Musa al Asy'ari menjelang wafatnya

Shalih bin Musa ath Thalhi menyebutkan kisah ini dari ayahnya,

اجتهد (أبو موسى) الأشعري قبل موته اجتهادا شديدا

Sebelum wafatnya, Abu Musa al Asy'ari betul-betul berupaya keras mengisi harinya dengan
ibadah.

Seseorang yang melihat hal itu tiba-tiba berkata kepadanya:

لو أمسكت ورفقت بنفسك؟

Andai saja engkau sedikit menahan dan tidak terlalu memberatkan diri melakukan
ibadah seperti itu?

Lantas Abu Musa al Asy'ari menimpalinya:

إن الخيل إذا أرسلت فقاربت رأس مجراها أخرجت جميع ما عندها. والذي بقي من أجلي أقل من ذلك

Sesungguhnya kuda jika sedang dipacu dan hampir mendekati garis finish, maka kuda tersebut akan mengerahkan segala kemampuan yang dimilikinya saat itu.

Kini, umurku yang tersisa jauh lebih sedikit dari semua itu.


(Siyar A'lamin Nubala, 2/1).



#Fawaidumum #ibadah #ijtihad
〰️〰️〰️〰️


@warisansalaf
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
SEORANG HAMBA YANG BERIBADAH KARENA TAKUT ADZAB ALLAH.


Dari 'Uqbah bin Amir radhiallahu 'anhu ia berkata, Aku mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

يَعْجَبُ رَبُّكُمْ مِنْ رَاعِي غَنَمٍ فِي رَأْسِ شَظِيَّةٍ بِجَبَلٍ، يُؤَذِّنُ بِالصَّلَاةِ، وَيُصَلِّي، فَيَقُولُ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ: انْظُرُوا إِلَى عَبْدِي هَذَا يُؤَذِّنُ، وَيُقِيمُ الصَّلَاةَ، يَخَافُ مِنِّي، قَدْ غَفَرْتُ لِعَبْدِي وَأَدْخَلْتُهُ الْجَنَّةَ

"Rabb kalian merasa bangga terhadap seorang pengembala kambing di puncak sebuah bukit yang mengumandangkan adzan dan melaksanakan shalat.

Allah Azza wa Jalla berfirman, 'Lihatlah hamba-Ku ini, dia mengumandangkan adzan dan menegakkan shalat karena takut kepada-Ku. Sungguh Aku telah mengampuni hamba-Ku ini dan memasukannya ke surga.'."


(HR. Abu Daud no.1203, dishahihkan Syaikh al-Abani rahimahullah).


#Fawaidumum #shalat #adzan #ibadah



@warisansalaf
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
MEMPERBANYAK IBADAH SUNNAH DI MASA SEHAT. & PERBANYAKLAH TEMAN DARI KALANGAN MUKMININ.


Asy-Syaikh Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin rahimahullah berkata,

على العاقل أن يكثر من النوافل ما دام في حال الصحة لأن جميع النوافل التي يعملها في صحته إذا مرض وعجز عنها كتبت له كاملة كأنه يفعلها.

Bagi seorang yang berakal cerdas hendanya ia memperbanyak
ibadah-ibadah sunnah di masa sehatnya.

Dikarenakan semua
ibadah-ibadah sunnah yang ia lakukan di masa sehatnya, jika kemudian ia sakit atau tidak mampu melakukannya, akan tetap dicatat baginya pahala yang sempurna seakan-akan ia melakukannya

(Asy-Syarhul Mumti' 4/80).


Al-Hasan al-Bashri rahimahullah berkata,

"Perbanyaklah teman dari kalangan orang-orang yang beriman, karena sesungguhnya seorang dari mereka dapat memberi syafaat kepada kerabat dan temannya. Apabila orang-orang kafir melihat hal itu, mereka pun mengatakan,

{فَمَا لَنَا مِن شَافِعِينَ ۝ وَلَا صَدِيقٍ حَمِيمٍ}

"Maka kami tidak mempunyai para pemberi syafaat * tidak pula (memiliki) teman yang akrab." (QS. Asy-Syu'aro 100-101)


(Tafsir al-Baghawi 8/340).


#Fawaidumum #ibadah #sunnah #pahala #tafsir #syafaat


〰️〰️〰️〰️
@warisansalaf
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
BERISTIGHFAR SETELAH MELAKSANAKAN IBADAH

Ibnu Rajab al-Hanbali rahimahullah berkata,

كان بعض السلف إذا صلى صلاة استغفر من تقصيره فيها كما يستغفر المذنب من ذنبه

"Dahulu sebagian salaf apabila selesai melaksanakan shalat, ia beristighfar karena kekurangan yang ia lakukan pada shalat tersebut sebagaimana seorang yang berdosa beristighfar dari dosanya."

(Lathaiful Ma'arif hlm.215).


MEMPERBANYAK UCAPAN ISTIGHFAR

Syaikh Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin rahimahullah berkata,

ينبغي لك أن تكثر مِن الاستغفار ما استطعت

"Sudah sepantasnya bagimu untuk memperbanyak istighfar sesuai kemampuanmu.

فإن الاستغفار فيه من كل هم فرج، ومن كل ضيق مخرج.

Karena pada (ucapan) istighfar terdapat kelapangan dari setiap kegundahan dan jalan keluar dari setiap kesempitan."

(Liqo' al-Bab al-Maftuh 17/11).


#Fawaidumum #ibadah #istighfar #shalat


〰️〰️〰️〰️
@warisansalaf
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
SEBELUM TIBA PENYESALAN.


Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman,

حَتَّى إِذَا جَاءَ أَحَدَهُمُ الْمَوْتُ قَالَ رَبِّ ارْجِعُونِ

"Hingga apabila datang kepada seorang dari mereka kematian, lalu ia pun berkata, 'Tuhanku, kembalikan aku ke dunia.." (QS. Al-Mukminun:99)


Asy-Syaikh Abdurrahman as-Sa'di rahimahullah menjelaskan,

"Allah Ta'ala menceritakan keadaan orang yang sedang sakarotul maut dari kalangan pendosa lagi zhalim

Di saat itu ia menyesal ketika melihat tempat kembalinya dan menyaksikan amal buruknya.

Sehinggai ia meminta dikembalikan ke dunia,

Bukan untuk bersenang-senang dengan kelezatannya atau menumpahkan syahwatnya..

Namun katanya,

{لَعَلِّي أَعْمَلُ صَالِحًا فِيمَا تَرَكْتُ}

"Agar aku bisa melakukan amal shalih yang dahulu aku tinggalkan."

Sebelum datang penyesalan itu, marilah kita perbanyak melakukan amal shalih.

(Lihat Tafsir as-Sa'di hal.559)


#Fawaidumum #tafsir #penyesalan #taubat #ibadah @warisansalaf

https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
KESUNGGUHAN SALAF BERIBADAH DI AWAL DZULHIJJAH...


Abdullah bin Abdurrahman ad-Darimi rahimahullah menyatakan,


"إذا دخل أيام العشر أجتهدَ أجتهاداً شديداً حتى ما يكاد يقدر عليه."

“Dahulu Sa'id bin Jubair rahimahullah apabila masuk pada sepuluh hari (pertama di bulan Dzulhijjah) beliau sangat bersungguh-sungguh dalam
ibadah hingga beliau hampir saja tidak sanggup lagi melakukannya.”

(Sunan ad-Darimi 1815).

#faedah #ibadah


@KajianIslamTemanggung
https://tttttt.me/faidahassunnahmanado
MEMOHON PERTOLONGAN KETIKA BERIBADAH.


Allah ﷻ berfirman,

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ

"Hanya kepada-Mu kami beribadah dan hanya kepada-Mu kami memohon pertolongan."


Asy-Syaikh Ubaid bin Abdillah al-Jabiri rahimahullah berkata,

"Dalam ayat ini, Allah memerintahkan untuk beribadah dan memohon pertolongan,

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ

"Hanya kepada-Mu kami beribadah dan hanya kepada-Mu kami memohon pertolongan."

Rahasianya dikatakan oleh sebagian ahlul ilmi,

"Dikarenakan
ibadah tidak mungkin dilaksanakan dengan cara yang benar tanpa memohon bantuan kepada Allah."


(Ithaful Uqul bi Syarh Tsalatsatil Ushul, hlm. 93).


#Fawaidumum #aqidah #ibadah @warisansalaf


https://tttttt.me/faidahassunnahmanado