SalafyMagelang
1.84K subscribers
1.01K photos
42 videos
7 files
1.74K links
📌 Kanal Dakwah dan Informasi Salafy Magelang & Sekitarnya

📲 Media Informasi lain, klik:
https://s.id/salafymagelang

💬 Masukan dan saran:
wa.me/+6289603163957
Download Telegram
📝⁉️ KENAPA KITA BISA RAGU?

🎙 Al-Imam Al-Hasan Al-Bashri rahimahullah berkata:

"Aku telah membaca di 90 tempat dalam Al-Qur'an bahwa sesungguhnya Allah telah menetapkan rezeki-rezeki dan menjaminnya untuk para makhluk-Nya.

Dan aku telah membaca di satu tempat bahwa setan menakut-nakuti kalian dengan kefakiran dan menyuruh kalian berbuat perkara yang keji.

Ternyata kita ragu dengan ucapan dari yang Maha Jujur di 90 tempat, dan kita membenarkan si pendusta di satu tempat."

🗞 (Qam'ul Hirsh biz Zuhdi wal Qana'ah, hal 60, Al-Qurthubi)
••••••••••••••••••••••••

قال الإمام الحسن البصري - رحمه ﷲ :
‏"قرأتُ في تسعين موضعاً من القرآن أن الله قدر
‏الأرزاق وضمنها لخلقه.
‏وقرأت في موضع واحد: {الشيطان يعِدُكم الفقر ويأْمُرُكُم بِالفحشاء}.
‏فشككنا في قول الصادق في تسعين موضعاً!
‏وصدقنا الكاذب في موضع واحد".

‏(قمع الحرص بالزهد والقناعة - للقرطبي (٦٠))

#nasehat #akidah #rezeki
#alimamalhasanalbashri
▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️
🌐 Kunjungi:
https://salafymagelang.com
Kanal Dakwah dan Informasi Salafy Magelang & Sekitarnya

📲 Media Informasi lain, klik:
https://s.id/salafymagelang
🔎🪑MENCARI TEMAN SEJATI

🎙 Al-'Allamah Ibnul Wazir rahimahullah berkata:

"Orang yang mengharapkan wajah Allah tidak akan takut kritikan terhadap kesalahan pada perkataannya, dan tidak segan untuk ditunjukkan kebatilan ucapannya.

Bahkan dia mencintai kebenaran dari manapun datangnya, dan menerima petunjuk dari orang yang memberikannya.

Bahkan sikap kasar orang lain dalam menyampaikan kebenaran dan nasehat lebih dia cintai dibandingkan berbasa-basi terhadap ucapan-ucapan yang jelek.

Teman sejatimu adalah yang jujur kepadamu, bukan yang selalu membenarkanmu."

📖 (Al-'Awashim, 1/224)
••••••••••••••••••••••••

قال العلامة ابن الوزير رحمه الله :

القاصد لوجه الله لا يخاف أن يُنقد عليه خللٌ في كلامه، ولا يهاب أن يُدَلَّ على بطلان قوله، بل يحب الحق مِن حيث أتاه، ويقبل الهدى ممَّن أهداه، بل المخاشَنة بالحق والنصيحة:أحبُّ إليه مِن المُداهنة على الأقوال القبيحة. وصديقك مَن صَدَقَكَ؛لا مَن صدّقَك.

‏[ العواصم صـ١-٢٢٤ ]

#nasehat #temansejati #cinta
#ibnulwazir #alawashim
▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️
🌐 Kunjungi:
https://salafymagelang.com
Kanal Dakwah dan Informasi Salafy Magelang & Sekitarnya

📲 Media Informasi lain, klik:
https://s.id/salafymagelang
🌨☀️ SUNNAH SAAT CUACA SANGAT PANAS DAN SANGAT DINGIN

Al-Imam Ibnu Rajab rahimahullah berkata:

"Allah Ta'ala telah menciptakan di dunia ini kondisi cuaca yang sangat panas dan sangat dingin untuk mengingatkan akan panasnya Jahannam dan dinginnya, dan juga sebagai penunjuk akan keberadaannya.

Oleh karena itu, dianjurkan untuk berlindung kepada Allah darinya ketika mendapati kondisi cuaca yang demikian."

📖 (Fathul Bari, 4/245)

••••••••••••••••••••••••

قال الإمام ابن رجب رحمه الله:

وقد جعل اللهُ تعالى ما في الدُّنيا مِن شدَّةِ الحرِّ والبَرد مذكِّرًا بحَرِّ جهنَّم وبردِها، ودليلًا عليها؛ ولهذَا تُستَحبُّ الاستعاذةُ منها عندَ وجودِ ذلك.

[«فتح الباري» (٢٤٥/٤)]

#nasehat #cuaca #panas #dingin
#imamibnurajab #fathulbari
▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️
🌐 Kunjungi:
https://salafymagelang.com
Kanal Dakwah dan Informasi Salafy Magelang & Sekitarnya

📲 Media Informasi lain, klik:
https://s.id/salafymagelang
🌨☀️ SUNNAH SAAT CUACA SANGAT PANAS DAN SANGAT DINGIN

#nasehat #cuaca #panas #dingin
#imamibnurajab #fathulbari

👉 Gabung dan bagikan:
https://salafymagelang.com/channel

🖼️ Sumber:
https://tttttt.me/salafymagelang/2488
🔇⚠️ SEBAB HARAMNYA NYANYIAN DAN MUSIK

🗞 Pertanyaan:
Kenapa Islam mengharamkan musik?

📌 Asy-Syaikh Ibnu Utsaimin rahimahumullah menjawab:

Islam mengharamkan musik dikarenakan dapat melalaikan hati, mengambil tempat di dalam hati, dan melupakan dari berdzikir kepada Allah Ta'ala.

Manusia diciptakan hanya untuk beribadah kepada Allah semata.
Apabila hati tersebut bergantung kepada alat-alat musik maka akan menghalanginya dari mengingat Allah Ta'ala.

Oleh karena itu engkau akan mendapati para pecinta musik, dia berjalan sambil menggerakkan tangannya seperti sedang memainkan alat musik karena pikirannya dan hatinya disibukkan (dengan musik).

Adapun Islam menginginkan pemeluknya untuk senantiasa kesungguhan mereka adalah kepada Allah Ta'ala semata.

📖 (Liqa al-bab al-maftuh 43)

••••••••••••••••••••••••

السبب في تحريم الغناء والموسيقى

من فتاوى الشيخ ابن عثيمين

✍️ السؤال :
ﻟﻤﺎﺫا اﻹﺳﻼﻡ ﺣﺮﻡ اﻟﻤﻮﺳﻴﻘﻰ؟

📖 الجواب :
ﺣﺮﻡ اﻹﺳﻼﻡ اﻟﻤﻮﺳﻴﻘﻰ ؛ ﻷﻧﻬﺎ ﺗﺸﺬ ﺑﺎﻟﻘﻠﺐ ، ﻭﺗﺄﺧﺬ ﺑﻪ ، ﻭﺗﻠﻬﻴﻪ ﻋﻦ ﺫﻛﺮ اﻟﻠﻪ ، ﻭاﻹﻧﺴﺎﻥ ﺇﻧﻤﺎ ﺧﻠﻖ ﻟﻴﻌﺒﺪ اﻟﻠﻪ ﻋﺰ ﻭﺟﻞ ، ﻓﺈﺫا ﺗﻌﻠﻖ ﻗﻠﺒﻪ ﺑﻬﺬﻩ اﻟﻤﻌﺎﺯﻑ ﻭﻫﻲ اﻟﻤﻮﺳﻴﻘﻰ ﺻﺪﻩ ﻋﻦ ﺫﻛﺮ اﻟﻠﻪ ﻋﺰ ﻭﺟﻞ ، ﻭﻟﺬﻟﻚ ﺗﺠﺪ اﻟﻤﺸﻐﻮﻓﻴﻦ ﺑﻬﺬﻩ اﻟﻤﻮﺳﻴﻘﻰ ﺗﺠﺪﻩ ﻭﻫﻮ ﻳﻤﺸﻲ ﻳﻘﻮﻝ ﻫﻜﺬا ﺑﻴﺪﻩ ، ﻛﺄﻧﻪ ﻳﻀﺮﺏ ﻋﻠﻰ اﻟﻤﻮﺳﻴﻘﻰ ؛ ﻷﻧﻬﺎ ﺷﻐﻠﺖ ﻓﻜﺮﻩ ﻭﻗﻠﺒﻪ ، ﻭاﻹﺳﻼﻡ ﻳﺮﻳﺪ ﻣﻦ ﺃﻫﻠﻪ ﺃﻥ ﻳﻜﻮﻥ اﺗﺠﺎﻫﻬﻢ ﺩاﺋﻤﺎً ﺇﻟﻰ اﻟﻠﻪ ﻋﺰ ﻭﺟﻞ .

*📚لقاء الباب المفتوح رقم (43)

#fatawa #nasehat #haram #musik
#syaikhutsaimin #liqaalbabalmaftuh
▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️▫️
🌐 Kunjungi:
https://salafymagelang.com
Kanal Dakwah dan Informasi Salafy Magelang & Sekitarnya

📲 Media Informasi lain, klik:
https://s.id/salafymagelang